Mari Kolaborasi: Suplai Benih Lokal dan Pengembangan Bank Benih Lokal

[aioseo_breadcrumbs]

Koperasi KOBETA mengajak siapa saja pegiat benih lokal untuk berkolaborasi menghidupkan BenihBeta sebagai pintu bagi masyarakat untuk mengakses benih-benih lokal dan heirloom seeds

Ada 2 bentuk kolaborasi yang paling utama, yaitu pertama adalah menjadi penyuplai benih lokal dan kedua adalah mengembangkan jaringan mandiri dari “Bank Benih Lokal” di seluruh Indonesia.  

Suplai BenihBeta

Bagi pegiat benih lokal yang menanam benih lokal dan memiliki cukup stok, dapat mengirimkan ke KOBETA untuk menjadi suplai bagi BenihBeta. KOBETA akan memberikan pengganti biaya pengadaan benih lokal tersebut, sekaligus sebagai dukungan agar dapat terus mengembangkan penanaman benih-benih lokal sehingga dapat terus menjadi bagian dari suplai BenihBeta.

Mengembangkan “Bank Benih Lokal”

Bagi pegiat benih lokal yang menanam aneka benih lokal secara konsisten dan melakukan penyimpanan benih-benih lokal sambil terus mengupayakan rejuvinasi benih-benih lokal dapat menjadi bagian dari jaringan Bank Benih Lokal Indonesia, untuk dapat saling mendukung dan menguatkan. Koperasi KOBETA di masa depan akan menyisihkan sebagian keuntungannya untuk mendukung penguatan jaringan Bank Benih Lokal Indonesia. 

Untuk membangun kebersamaan yang saling menguatkan, KOBETA mengundang pegiat benih lokal dimanapun berada untuk bergabung di WA Group Benih Lokal Berdaulat (BLB). Mohon hubungi Sekretariat KOBETA di WA 082-112-544-655 dan berikan gambaran kegiatan yang selama ini sudah dilakukan dalam rangka penyelamatan benih lokal, untuk dapat digabungkan ke WAG BLB.

Bantuan Hubungi WA +62 82 112 544 655